Home » » Bahasa Banjar cukup banyak dipengaruhi Bahasa Jawa

Bahasa Banjar cukup banyak dipengaruhi Bahasa Jawa

Written By Unknown on Sunday, June 30, 2013 | 7:37 PM

Bahasa Banjar cukup banyak dipengaruhi Bahasa Jawa - Saat saya masih kecil saya tidak pernah menyadari bahasa saya sehari-hari, yaitu Bahasa Banjar. Namun sejak tinggal di Yogyakarta sedikit demi sedikit akhirnya saya mengenal bahasa Jawa. Terdapat kosakata yang lumayan yang ternyata itu juga merupakan kosakata Bahasa Jawa.

Bahasa Jawa merupakan bahasa yang cukup tua di Indonesia. Masyarakat Jawa juta terkenal dengan penyebarannya ke seluruh Indonesia. Sehingga wajar jika Bahasa Jawa banyak sekali memengaruhi bahasa-bahasa lainnya di Negeri ini. Salah satunya adalah Bahasa Banjar. Terdapat beberapa kosakata yang persis dan beberapa juga sedikit berubah tapi masih sangat mirip. Berikut beberapa kosakata Bahasa Banjar akibat dari pengaruh Bahasa Jawa.

Bahasa BanjarBahasa JawaBahasa Indonesia
uyahuyahgaram
lawaslawaslama
banyubanyuair
hambarhambartawar
payupayulaku
iwakiwakikan
lawanglawangpintu
sunduksundukkunci gerendel pintu
inggihinggihiya (halus)
sugihsugihkaya
awakawakbadan
isukisukpagi
ulunulunsaya
jukungjukungsampan
ladingladingpisau
rekenrekenmenghitung
ilatilatlidah
gulugululeher
kilankilanjengkal
ngaranngarannama
pupurpupurbedak
wayahwayahsaat
klekerklekerkelereng
kancingkancingkancing
waniwaniberani
langgarlanggarsurau
laranglarangmahal
sepuhsepuhtua
lawanlawandengan

Tabel di atas adalah kosakata yang sama persis, berikut adalah kosakata Bahasa Banjar yang tidak persis dengan Bahasa Jawa, tapi sangat mirip. Dapat dikatakan kosakata ini disadur dari Bahasa Jawa:

Bahasa BanjarBahasa JawaBahasa Indonesia
hanyaranyarbaru
habangabangmerah
hirangirenghitam
halarlarsayap
halatlatbatas
sampiyan(pian)sampeyankamu (halus)
picakpicekbuta
licaklicekbecek
kiwakiwokiri
rigatregedkotor
tapihtapehsarung
gawi/gawiangawe/gaweankerja/pekerjaan
parakperekdekat
paringpringbambu
ganganjangansayur berkuah
apamapemkue apem
mencelengmenthelengmata melotot
sarikserikmarah
sangitsengitmarah
wasiwesibesi
dugalndugalnakal
kandalkandeltebal
gawiljawilcolek/mencolek
wahinwahingbersin
anumenommuda
ujanudanhujan
hibakkebakpenuh
gumbiligembiliubi jalar
tamba/tetambatomboobat
maramoromaju
takuntakonbertanya
untalnguntalmenelan
pagatpegatputus
paraypreilibur
(burit)anmburibelakang/bagian belakang
pajahpejahmati (digunakan seperti lampu atau api)
tataktetakmemotong

Kemudian di bawah ini kosakata yang artinya berbeda dengan kalimat sama atau serupa tapi masih berkaitan dari segi maknanya:

Bahasa BanjarArtiBahasa JawaArti
tilamkasurtilemtidur

Itulah beberapa kosakata Bahasa Banjar yang sama maupun yang mendekati Bahasa Jawa. Jika lain kali saya ingat atau menemukan kosakata lainnya, insyaAllah akan saya tambahkan ke artikel ini.

0 comments:

Post a Comment